FIFA World Cup

Tommy
By -
0




FIFA World Cup

FIFA kepanjangan dari The Federation Internationale de Football Association atau Federasi Sepak Bola Internasional adalah badan pengatur sepak bola Internasional yang bermarkas di Zurich, Swiss dan berdiri pada 21 Mei 1904 di Paris, Perancis. Piala Dunia FIFA atau sering disebut Piala Dunia, adalah kompetisi sepak bola internasional yang diikuti oleh tim nasional putra senior anggota Federasi.

Dikutip dari FIFA, Piala Dunia pertama digelar pada tahun 1930 di Uruguay atas prakarsa Presiden FIFA saat itu, Mr.Jules Rimet. Sebagai tuan rumah menjadi juara Piala Dunia pertama setelah mengalahkan Negara Argentina di partai final dengan skor 4-2. Berbeda dengan saat ini, ketika itu peserta Piala Dunia hanya 13 tim,Uruguay merupakan negara pertama yang menjadi tuan rumah Piala Dunia setelah diputuskan pada Kongres FIFA pada 17-18 Mei tahun 1929 di kota Barcelona, Spanyol. Piala Dunia pertama berlangsung dari 13-30 Juli 1930 yang diikuti oleh 13 negara mereka terdiri dari 6 negara Amerika Selatan, 5 Eropa dan 2 dari Amerika Utara. 

Posisi Indonesia telah naik dari posisi ke-155 menjadi ke-152  dengan total poin 1.033,9 poin. Indonesia ada di bawah Andorra yang mengumpulkan 1.035,2 angka. Vietnam masih menjadi negara ASEAN dengan ranking FIFA tertinggi. Tim nasional sepak bola Indonesia hanya berpartisipasi sekali dalam Piala Dunia FIFA, yakni pada tahun 1938 di Prancis dengan nama Hindia Belanda, dan tercatat sebagai tim Asia pertama yang berlaga dalam Piala Dunia FIFA.

Piala Dunia FIFA 2022 merupakan putaran final ke-22 Piala Dunia FIFA, turnamen sepak bola internasional empat tahunan yang diikuti oleh tim nasional pria senior anggota FIFA,turnamen  kali ini dijadwalkan berlangsung dinegara Qatar pada 20 November hingga 18 Desember 2022.




Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*